Penggunaan Media Gambar Untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Karangan Deskriptif Pada Siswa Kelas IV SDN 28 Kota Selatan Kota Gorontalo

Ratnarti Pahrun

Abstract


Tujuan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan menulis karangan deskriptif melalui media gambar pada siswa kelas IV SDN 28 Kota Selatan Kota Gorontalo. Hipotesis tindakan yakni dengan menggunakan media gambar, maka kemampuan menulis karangan deskriptif siswa kelas IV SDN 28 Kota Selatan Kota Gorontalo meningkat, dengan indikator keberhasilan pada pengabdian tindakan kelas ini jika kemampuan siswa dalam menulis karangan deskriptif melalui media gambar di kelas IV SDN 28 Kota Selatan Kota Gorontalo dengan nilai rata-rata di atas 6,5 hanya mencapai 50% dari jumlah seluruh siswa ( 25 siswa) akan meningkat menjadi 75%. Berdasarkan hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa pada tahap observasi awal perolehan nilai pada aspek bentuk karangan 30%, untuk aspek keruntutan isi 30%, untuk aspek kemampuan memilih kata 40%, serta aspek penggunaan ejaan 35%. Pada siklus I mengalami peningkatan yakni bentuk karangan 50%, untuk aspek keruntutan isi 55%, untuk aspek memilih kata 65% dan penggunaan ejaan 60%. Pada siklus II untuk aspek bentuk karangan 78,4%, untuk aspek keruntutan isi 76%, untuk aspek kemampuan memilih kata 89,3% dan pada aspek penggunaan ejaan 89% dengan demikian hipotesis tindakan yang diajukan dapat diterima.


Keywords


Kemampuan Menulis, karangan deskriptif, media gambar, siswa kelas IV

Full Text:

PDF

References


Akhadiah, S dkk.2003. Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia. Erlangga:

Jakarta.

Ahmad Rofi’udin 2001. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di kelas Tinggi.

Malang: UNMR.

Badudu-Zain, 1996, Kamus Umum Bahasa Indonesia. Bandung: RosdaKarya.

Burhan Nurgiantoro, 1988. Penilaian Dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra.

Yogyakarta: BPFE.

Dadan Djuana, 2006. Pembelajaran Bahasa Indonesia Yang Komunikatif dan

Menyenangkan. Jakarta:Depdiknas.

Leonhardt, 2001. 99 Cara Menjadikan Anak Anda Bergairah Menulis. Terjemahan oleh

Eva Y. Nukman. 2001. Bandung Kaifa.

Nurgiantoro, 1987. Menulis Sebagai Suatu Ketrampilan Berbahasa. Penerbit Angkasa :

Bandung.

Suparno, 2007.Keterampilan Dasar Menulis. Universitas Terbuka:Jakarta.

Tarigan, Henry Guntur, 1986. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.

Bandung: Penerbit Angkasa

Topkins, GE & Hoskisson, K. 1991, Language Art : Content and Teaching Strategis. New

York : Macmillan.




DOI: http://dx.doi.org/10.37905/dikmas.1.1.11-22.2021

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Dikmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats
Publisher:
Magister Pendidikan Nonformal Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo
Jl. Soedirman No. 06 Gorontalo 96128 e-mail: jurnaldikmas@ung.ac.id