Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Untuk Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Marisa

Sri Yurnaniarti Oka

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dalam upaya meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Marisa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw II berpengaruh terhadap keaktifan siswa dengan rata-rata keaktifan kelas ekperimen 71,60%, dan kelas kontrol 66,40% dengan nilai dengan signifikasi 0,001, dimana nilai sig<0,05. Model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw II berpengaruh terhadap hasil belajar dengan nilai signifikasi 0,032 dimana nilai sig<0,05. Model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw II juga berpengaruh pada keaktifan dan hasil belajar dengan nilai signifikasi untuk Pillae Trace, Wilk Lambda, Hoteling Trace, Roy’s Large Root memliki nilai signifikasi 0,001 dan semuanya lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw II berpengaruh terhadap keaktifan dan hasil belajar siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Marisa

Keywords


Jigsaw, Keaktifan siswa, Hasil Belajar

Full Text:

PDF

References


Fathurrohman, M. (2015). Model-Model Pembelajaran Inovatif. Jogjakarta : ArRuzz Media.

Insany, Y.A. (2016). Pengaruh Model pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw terhadap Prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Fisika SMK. Jurnal Pemikiran Penelitian Pendidikan dan Sains, 4(1), 73-77

Nurhasanah. (2016). Pratikum Statistika 2 untuk Ekonomi dan Bisnis Aplikasi dengan Ms Excel dan SPSS. Jakarta Selatan : Salemba Empat.

Oviyana, I wyn, dkk. (2015). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw II Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas VI SD. E-Journal PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, 3(1)

Sameala, D.P., dkk. (2017). Pengaruh Pembelajaran Kooperatif tipe Jigsaw II dan Teknik Peta Pikiran Terhadap Hasil Belajar SiswaKelas X SMA Negeri 3 Poso pada Mata Pelajaran Biologi. e-Jurnal Mitra Sains, 5(2),48-57

Sardiman. (2014). Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta : PT RajaGrafindo Persada.

Sudjana, N. (2016). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Warsono., & Hariyanto. (2016). Pembelajaran Aktif Teori dan Asesmen. Bandung : PT Remaja Rosdakarya




DOI: http://dx.doi.org/10.37905/dikmas.2.2.681-686.2022

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Dikmas: Jurnal Pendidikan Masyarakat dan Pengabdian

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats
Publisher:
Magister Pendidikan Nonformal Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo
Jl. Soedirman No. 06 Gorontalo 96128 e-mail: jurnaldikmas@ung.ac.id