MEDIA INTERAKTIF BERBASIS ANIMASI TERHADAP KEMAMPUAN MENERAPKAN RUMUS LUAS SEGI TIGA DI SEKOLAH DASAR
Abstract
Adapun tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan Media Interaktif Berbasis Animasi Terhadap Kemampuan Menerapkan Rumus Luas Segitiga Di Sekolah Dasar. Jenis Penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan design Pre-Experimental. “One-Group Pretest-Posstest”. Penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik sampling jenuh, yang artinya semua anggota populasi dijadikan sampel. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SDN 03 Limboto Kabupaten Gorontalo sebanyak 15 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes, uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas dan uji hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai sebelum menggunakan media interaktif berbasis animasi nilai 781 dengan rata-rata 52,06 dan sesudah menggunakan media interaktif nilai 1214 dengan rata-rata 80,93 hipotesis yang dilakukan dengan menghitung uji-t. Uji-t menunjukkan harga t-hitung sebesar 5,25 dan harga t-tabel sebesar 2,14 untuk taraf kesalahan α = 0,05% dan df (n-1). Ternyata harga t-hitung lebih besar dari t-tabel (5,25 > 2,14), sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Maka disimpulkan terdapat pengaruh media interaktif berbasis animasi terhadap kemampuan menerapkan rumus luas segitiga pada siswa kelas IV SDN 03 Limboto.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Arsyad, 2014. Komputer dan Media Pembelajaran. Bandung, REMAJA ROSDAKARYA
Artawan, (2010), Media Animasi, Yrama Widya, Jakarta.
Ismadi, Janu. 2008. Seri Evaluasi Pintar Terpadu Matematika SD. Jakarta: Gradindo
Latuheru, John D. 1988. Media Pembelajaran Dalam Proses Belajar-Mengajar Masa Kini. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan
Lesmana, Hadi. 2016. Ensiklopedia Matematika. Bandung: Indah Jaya
Sudrajat, (2010), Media Animasi Pembelajaran, Rineka Cipta, Jakarta.
Sugiyono, 2016. Metode Penelitian Pendidikan. Alfabeta. Bandung.
Tumijan, T. 2016. Cara Cerdas Belajar Matematika SD/MI Kelas 4, 5, 6. Grasindo: Jakarta
Utami, D. 2007. Animasi dalam Pembelajaran. www.uny.ac.id/akademik/defalt.php. Diakses tanggal 17 Mei 2012
Wibawanto, Wanda. (2017). Desain dan Pemrograman Multimedia Pembelajaran.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.